Adham Somantrie

Blog. Design. Code. Digital. Brand.
And also a happy runner.

Cara Mengganti Nomor Telepon untuk Layanan OVO, Grab, Gojek, Tokopedia, dan LinkAja

app bank gojek gopay grab keuangan linkaja ovo produk tutorial
Published on 19 June 2022 12:52

Nomor telepon di Indonesia sudah menjadi semacam nomor identitas yang menggantikan nomor KTP (NIK). Tak heran kalau banyak layanan menggunakan nomor telepon sebagai nomor identitas pelanggannya. Bisa dibilang, secara teknis lapangan, nomor telepon ini menjadi semacam identitas tunggal (single identity number) kita.

Namun, tak seperti NIK di KTP, nomor telepon tentunya bisa berubah-ubah. Apalagi kita belum menerapkan kebijakan number portability. Nah, masalah yang muncul adalah jika nomor telepon yang kita ganti ini sudah terdaftar di banyak layanan. Maka, kita harus mengubah nomor telepon tersebut.

Read more...

0 Comments

Perlukah Mengambil Pinjaman atau Cicilan?

app business keuangan produk
Published on 2 January 2021 23:29

Tentu saja hal berikut ini acapkali terjadi, ketika kita ingin membeli atau membayar sesuatu, ternyata dana atau uang yang kita miliki tidak mencukupi. Alhasil, kita membatalkan transaksi tersebut. Namun, belakangan ini sudah banyak sekali solusi pembiayaan atau financing yang membantu kita untuk melakukan pembayaran transaksi dengan mudah, dan memungkinkan kita untuk melunasinya di kemudian hari, bahkan dengan cara mencicil atau pelunasan bertahap.

Namun, tentunya ketika kita ingin menggunakan layanan pembiayaan tersebut, akan muncul pertanyaan di dalam batin: apakah kita perlu mengambil pinjaman atau cicilan untuk transaksi tersebut?

Read more...

0 Comments

Mau Minjam Uang?

app business keuangan produk
Published on 22 October 2020 10:31

Namanya juga hidup, katanya bagaikan roda pedati: terus berputar. Kadang kita berada di posisi atas, kadang di bawah, kadang di tengah. Ada senang, ada pula susahnya. Teorinya, dengan manajemen keuangan yang baik, kita bisa mengantisipasi risiko Ketika hal buruk terjadi.

Namun kita tidak punya kuasa untuk mengendalikan setiap faktor di dunia ini. Ada kalanya kita mengalami kesulitan keuangan. Namun dunia tetap berputar, kehidupan harus berjalan. Tak mudah memang, tapi kita harus memutar otak untuk mencari solusinya kan?

Read more...

0 Comments

Cara Mudah Mengembangkan Dana Mulai dari Rp100 Ribu

app business keuangan produk
Published on 25 August 2020 17:37

Mungkin ada banyak di antara Anda yang memiliki dana mengendap, namun bingung mau dikembangkan ke mana? Memang sebaiknya jika ada dana mengendap hendaknya dikembangkan agar ada manfaat ekonominya. Tentunya, dana mengendap ini di luar dana darurat dan tidak mengganggu tabungan atau simpanan untuk masa mendatang seperti tabungan pendidikan.

Salah satu opsi untuk "bercocok tanam" dana adalah melalui pemberian pinjaman atau pendanaan modal usaha. Pengembangan yang relatif agresif ini tentunya menawarkan bagi-hasil atau hasil pengembangan yang lebih tinggi dibandingkan opsi pengembangan yang lebih konservatif. Namun, tentunya perlu diingat bahwa "no pain no gain". Kita harus berhati-hati pula dalam menanamkan dana kita. Layaknya berkebun, perlu lahan yang cocok untuk menanam bibit agar dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal.

Read more...

0 Comments

© 2003 - 2024 Adham Somantrie at Jakarta, Indonesia — the city that never sleep.
Built with Bootstrap, jQuery, FontAwesome, Isotope and Adobe Edge Web Fonts. Made on MacBook Pro.
Love my works and content? Buy me coffee through saweria or nih buat jajan!