Dengan semakin banyaknya orang yang mengakses internet melalui smartphone ataupun tablet, namun masih banyak juga yang masih setia menggunakan komputer untuk browsing, baik dengan desktop maupun laptop. Tentunya dengan layar yang lauh lebih lebar, membaca artikel di komputer jadi lebih nyaman daripada di layar mungil ponsel. Terutama untuk artikel yang cukup panjang.
Namun, tak selamanya layar lebar menjamin kenyamanan membaca. Beberapa situs yang tidak didesain dengan baik acapkali membuat kenyamanan pembaca terganggu. Misalnya pemilihan warna dan font yang kurang ergonomis, atau tata letak (lay out) yang berantakan. Dalam beberapa kasus, keberadaan iklan juga cukup mengganggu.