Akhir perkuliahan semester 7 ini berakhir bersamaan dengan berakhirnya tahun 2006 Masehi. Ada banyak peristiwa menarik di akhir tahun ini.
Pertama, Adham Somantrie mengucapkan "Selamat Hari Raya Idul Adha 1427H, mohon maaf lahir bathin, semoga amal ibadah diterima Allah SWT. Amin.". Dan kepada saudara-saudara kita yang melaksanakan ibadah Haji, semoga diberi kekuatan dan kesehatan untuk menjalankannya, semoga dapat kembali ke tanah air tanpa kekurangan suatu apa pun. Semoga dapat menjadi Haji yang mabrur, dapat memegang amanah dengan baik, dan dapat mempertanggungjawabkan Hajinya.
Jauh beberapa hari sebelum tahun 2007, banyak peristiwa fenomenal, mulai dari AA yang menikah lagi, kasus YZ-ME, Alda, Donna Agnesia menikah, dan lain lain. Tapi itu tidak akan dibahas di sini. Yang dibahas adalah gempa di Taiwan. Sejak kapan Indonesia peduli terhadap gempa di Taiwan, kalau gempa di Indonesia sendiri banyak yang tidak peduli? Ya, menyangkut bandwidth dan kelangsungan internet di Indonesia. Banyak orang Indonesia yang turut berduka atas gempa di Taiwan ditandai dengan banyaknya orang Indonesia yang puasa Internet, bahkan Mogok Internet. Wakakakaka....