Adham Somantrie

Blog. Design. Code. Digital. Brand.
And also a happy runner.

Yang Akan Saya Rindukan Dari MacBook Pro

apple mac thinkpad
Published on 2017-06-11 14:22:00

Bermigrasi ke lini produk ThinkPad setelah lebih dari satu dekade akrab dengan produk PowerBook dan MacBook dari Apple, tentu bukanlah hal yang mudah. Sekalipun saya sudah cukup familiar dengan ThinkPad. Ada beberapa hal dari Apple yang sudah nyaman saya gunakan yang tak lagi tersedia atau tak bisa saya lakukan dengan ThinkPad ini.

Memang saya sudah melakukan banyak pertimbangan sebelum memutuskan untuk melakukan lompatan besar ini. Ada banyak faktor pro dan kontra yang sudah saya sesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan saya saat ini. Tentunya lebih banyak faktor pro, makanya saya bermigrasi. Namun, saya akan paparkan pula beberapa faktor kontranya. Mungkin bisa bermanfaat dan mencerahkan untuk yang masih bimbang untuk beralih dari atau ke Mac.

Read more...

0 Comments

Brackets Sebagai Pengganti Coda

adobe development html productivity web
Published on 2017-06-13 14:29:01

Beberapa tahun lalu saya sempat mengulas salah satu editor teks untuk pemrograman, yakni Adobe Edge Code. Walau saat menggunakan Mac, saya pada praktiknya lebih mengandalkan Coda yang sudah saya gunakan sejak versi awalnya sepuluh tahun lalu. Kini, saat beralih ke Windows, saya tak lagi bisa menggunakan Coda kesayangan saya itu. Seperti yang saya tulis sebelumnya, Coda akan menjadi salah satu yang akan saya rindukan. Walau saya punya lisensi resminya, saya harus menjalankan macOS untuk menggunakan Coda: sesuatu yang tak saya miliki lagi.

Ketika saya mencoba untuk beralih ke Adobe Edge Code sebagai alternatif untuk menggantikan Coda, ternyata Adobe pun telah menghentikan pengembangan Edge Code versi komersial dan mengandalkan Brackets, versi komunitas yang terbuka. Alhasil, untuk kebutuhan pengembangan aplikasi dan situs web, saya mencoba beberapa alternatif, termasuk Brackets ini.

Read more...

2 Comments

Mouse Bluetooth Imut Logitech M337

logitech productivity produk
Published on 2017-06-19 06:40:26

Perlu diakui kalau trackpad pada laptop non-Mac itu kebanyakan memang tak sebaik kualitas trackpad MacBook Pro. Termasuk trackpad ThinkPad X250 saya. Namun, untungnya ThinkPad X250 masih memiliki tombol di bagian atas trackpad-nya. Saya sendiri merasa kehilangan tombol trackpad setelah mengganti MacBook hitam saya dengan MacBook Pro. Alhasil, saya lebih banyak menggunakan mouse dengan MacBook Pro.

Pada ThinkPad X250, kekurangan pada trackpad ini tak menjadi masalah; karena seperti halnya pengguna ThinkPad yang lain, saya dapat menggunakan trackpoint dengan nyaman. Bahkan, trackpoint sebenarnya membuat Anda bekerja lebih cepat. Namun, untuk beberapa kasus, misalnya saat bekerja menggunakan aplikasi desain seperti Adobe Photoshop ataupun bermain game seperti Diablo 3, maka saya membutuhkan mouse.

Read more...

5 Comments

© 2003 - 2024 Adham Somantrie at Jakarta, Indonesia — the city that never sleep.
Built with Bootstrap, jQuery, FontAwesome, Isotope and Adobe Edge Web Fonts. Made on MacBook Pro.
Love my works and content? Buy me coffee through saweria or nih buat jajan!