Coba kita kembali ke beberapa dekade silam. Masa di mana komputer adalah barang kaku dan serius. Dan tak lupa warna khas beige yang seragam dan membosankan. Komputer hanyalah mesin fungsional dan operasional. Tapi lihat sekarang? Produsen menawarkan komputer tidak hanya fungsinya, tetapi juga sisi emosional dan "energi kreatif" manusia. Komputer tidak lagi sekedar kompulan komponen elektronik, tetapi lebih manusiawi: sahabat, bahkan asisten pribadi. Bahkan memilih komputer saat ini sudah seperti memilih pakaian karena banyak pilihan warna, dan tentunya modis.

Inilah sesungguhnya yang dinamakan personal computer. Ada sentuhan personality. Bukan sekedar bahwa satu komputer hanya dimiliki dan digunakan oleh satu orang saja.

Read more...