Dalam rangka memenuhi undangan dari Batagor, Minggu (27/04) saya pun turut menghadiri acara Bebersih Bandung Yuk! Jilid Tiga mewakili komunitas BBV dan id-apple.

Acara ini merupakan acara rutin bulanan Batagor yang sekaligus menjadi ajang kopi darat (coffeland) untuk para anggotanya. Hanya saja kali ini acara digabung dengan peresmian komunitas Flexter regional Bandung. Dan juga mengundang komunitas-komunitas online lainnya untuk turut serta meramaikan.

Sejatinya, acara dimulai pada pukul 8.00 WIB, hanya saja, saya baru sampai di lokalisasi lokasi sekitar pukul 9.15 WIB. Saat itu peserta sudah dibagikan merchandise dari TelkomFlexi berupa kaos dan topi. Karena keterlambatan, tentunya saya tidak kebagian lagi.

Acara inti adalah bebersih lingkungan Taman Lansia. Untuk efektifitas kerja, maka seluruh peserta dicampur tanpa memperdulikan institusi asalnya, dan kemudian dibagi menjadi 3 kelompok. Kebetulan saya ditempatkan di tim 2. Ya, Team 2.0

Jaka dan Om Kuncoro
Jaka dan Om Kuncoro sedang memberikan pengarahan

Selain dari blogger dan komunitas online, ada juga pengunjung yang tertarik untuk mengikuti ini, yakni Ibu Nani dari Cicadas. Dan ironisnya, dia pula yang paling semangat dalam bebersih. Mengalahkan antusiasme blogger yang tampaknya masih mengantuk di Minggu pagi yang cerah itu.

Bu Nani

Setelah menggerayangi mengelilingi Taman Lansia sebanyak satu putaran penuh, akhirnya semua tim sudah kembali ke titik pertemuan dengan banyak sekali sampah di kantong plastiknya masing-masing.

Segelas kopi Starbucks dingin dan gratisan pun menjadi pelepas dahaga setelah berkeliling taman sambil mengutip sampah di tangan kanan dan dengan EOS di tangan kiri.

Ternyata, ada penghargaan untuk tim dengan sampah terbanyak. Tentunya berbekal Web 2.0 kekompakan Team 2.0, akhirnya kelompok kami terpilih menjadi Sang Jawara.

Tetapii tidak segampang itu, tentunya Minggu Pagi yang cerah adalah saat yang paling tepat untuk Games!

Games

Karena banyaknya merchandise yang disediakan waktu yang cukup banyak, maka acara ini dipenuhi dengan games yang berujung dengan berbagi merchandise. Salah satunya adalah lomba goyangan yang mengalahkan goyangan Dewi Persik, dan blogger pun terancam dikecam oleh walikota Bandung khas Starbucks, mengeja S-T-A-R-B-U-C-K-S dengan pantat!


Goyangan maut yang mampu mengalahkan goyangan Dewi Persik

Selain itu, juga ada lomba jingle TelkomFlexi, bukan telepon biasa.

Juga ada lomba merayu Puty oleh Petra, yang sayangnya Petra tidak begitu profesional. calon jomblo sejati...

Petra dan Puty

Tentunya, untuk menjaga eksistensi, blogger, warga Starbucks, dan warga komunitas online Bandung mesti berfoto!

Sebelum pulang, sekali lagi para peserta diberi fasilitas makan siang dengan "Nasi Padang". Apalagi yang bisa mempersatukan blogger dan komunitas online selain makan? Namun karena rumah makan tersebut bukanlah sponsor, maka tidak disebutkan pesan sponsor berbentuk nama rumah makan itu di sini

Makan Bareng

Beberapa yang hadir diantaranya adalah Budi Putra, Mas Koen (pastinya!), Jaka, Diki, Jay (yang hadir menyusul lalu sibuk dengan naluri fotografernya ketika melihat ular yang gede!), Rolly Awangga, dan masih banyak lagi.

Juga hadir blogger asal Antapani yang masi tetangga: Chatoer. Sungguh ramai sekali. Sayangnya, karena keterbatasan memori di dalam otak, walaupun prosesor cukup kencang, saya sulit untuk menghafal seluruh nama yang hadir. Apalagi URL nya!

Rendy dari pihak Qwords pun hadir seraya membagikan merchandise. Ya, acara ini didukung oleh banyak sponsor, sehingga tulisan ini pun dipenuhi oleh pesan-pesan sponsor. Hahahahaha

Dan, tentunya blogger adalah akan selalu eksis, dimana pun kapan pun! Apalagi sebelum pulang.

Blogger Eksis