Mungkin ada yang belum kenal dengan Kangpho. Ya, boneka yang saya pegang pada foto di atas adalah tokoh Kangpho. Boneka ini dirupakan dari satwa unik Indonesia yakni Kangguru Pohon. Jika kangguru selama ini populer dan identik dengan benua Australia, maka tidak untuk kangguru pohon, karena kangguru pohon ini merupakan satwa khas dari Papua. Salah satu spesies yang terkenal adalah Kangguru Pohon Mantel Emas atau Dendrolagus Pulcherrimus.

Kangpho ini merupakan salah satu ikon atau maskot resmi untuk gelaran Pekan Olahraga Nasional ke-20 atau PON XX yang akan dilaksanakan di Papua, atau tepatnya di Jayapura, Mimika, dan Merauke pada September dan Oktober 2021 nanti. Awalnya, PON keduapuluh ini dijadwalkan pada tahun 2020 lalu, namun karena adanya pandemi maka ditunda setahun.

Padahal bisa pas, PON yang keduapuluh, di tahun dua puluh dua puluh.

Selain Kangpho, ada pula Drawa yang turut menjadi maskot PON XX Papua 2021 ini. Anda mungkin sudah bisa menduga asal nama Drawa ini. Tentu saja Drawa mewakili burung khas Papua yang sangat populer, yakni burung Cendrawasih.

PON adalah pesta olahraga nasional Indonesia yang dilaksanakan setiap empat tahun sekali dan diikuti oleh atlet dari pelbagai cabang olahraga dari seluruh provinsi di Indonesia. Selain sebagai ajang kompetisi, tentunya PON menjadi wadah untuk para atlet menunjukkan prestasinya di tingkat nasional, pun dapat menjadi "ajang persiapan" bagi atlet untuk menjajaki ajang yang lebih luas seperti SEA Games, Asian Games, maupun Olimpiade.

Informasi mengenai PON XX ini tentu saja dapat dilihat lebih rinci di situs resminya yakni https://www.ponxx2020papua.com. Selain itu, untuk mendapatkan informasi aktual terkait perkembangan PON XX ini, Anda juga dapat mengikuti akun media sosial resmi PON XX di Facebook, Instagram, Twitter, maupun TikTok dan YouTube.

Di sisi lain, pelaksanaan PON di Papua juga membawa harapan dan sisi terang bahwa pelaksanaan gelaran megah tingkat nasional tak melulu harus dilaksanakan di Ibukota Jakarta, ataupun bagian barat Indonesia. Jika tak ada pandemi, tentu saja besar harapan kita pada PON ini untuk mendorong sektor pariwisata di Papua, dan menjadi katalis pembangunan di wilayah ini.

Bagaimana dengan Anda?

Yuk, tulis pandangan dan harapan Anda terkait PON XX yang akan dilaksanakan di Papua tahun 2021 ini di blog dan ikuti Kompetisi Blogger "Mentari Harapan Baru dari Timur" yang merupakan kompetisi resmi dari penyelenggara PON XX Papua 2021. Tentunya, hadiah jutaan rupiah akan menanti bagi tulisan blog yang menarik.

Oh iya, setiap pemenang juga akan mendapatkan boneka maskot Kangpho seperti yang saya pegang di atas, juga boneka Drawa serta merchandise lainnya seperti topi dan jersey resmi PON XX.

Informasi lebih lanjut mengenai lomba blog ini bisa Anda lihat di situs resminya https://s.id/kompetisiblogger.

Sudah siap untuk menang? Nah, langsung saja daftarkan tulisan Anda di https://s.id/formkompetisiblogger sebelum 30 Juli 2021. Jangan sampai ketinggalan ya.

Yuk, Torang Bisa!