Akhirnya proyek blog edisi musafir (mobile version) saya terwujudkan juga. Rencana ini sudah saya persiapkan sejak empat bulan yang lalu, bersamaan dengan rencana pembuatan tema (theme) yang baru — namun pembuatan tema yang baru belum selesai hingga saat ini.

Mungkin blog edisi standar desktop (desktop standard edition) cukup berat untuk diakses melalui ponsel ataupun perangkat portabel lainnya seperti PDA. Itulah latar belakang saya membuat edisi musafir dari blog saya ini.

Para pengunjung yang menggunakan ponsel ataupun perangkat internet musafir (mobile internet device) kini dapat mengakses blog versi musafir yang lebih bersahabat pada alamat m.adhamsomantrie.com atau adhamsomantrie.com/m/.

Memang, tampilan edisi musafir lebih dioptimalkan untuk iPhone dan iPod Touch, namun tidak menjadi masalah untuk diakses menggunakan ponsel lain ataupun perangkat internet musafir yang lain, selama perambannya (browser) mendukung format HTML.

Selain itu, untuk bagian kontak ada menu tambahan yang tidak ada di edisi standar, yakni menu Call Me dan Text Me. Dengan mengklik menu tersebut, pengunjung yang menggunakan ponsel dapat langsung menelpon ataupun mengirimkan SMS ke ponsel saya. Fitur ini dapat digunakan di sebagian besar ponsel dan sudah diuji menggunakan iPhone, Nokia E61i, Nokia E71, dan Nokia 5800. Memang di beberapa jenis ponsel menu ini tidak didukung, apalagi jika menggunakan peramban yang bukan standar ponsel tersebut.

Bagian Teknis

Oke, kini bagian teknisnya. Untuk membangun desain web yang kompatibel dengan iPhone (dan iPod Touch) saya menggunakan kerangka kerja iWebKit.

Sementara untuk pemilihan edisi musafir ataupun edisi standar, saya tidak menggunakan deteksi otomatis: apakah mengakses dari ponsel atau dari komputer — dengan mendeteksi "Browser User Agent". Ini saya sengaja untuk memberi kebebasan kepada pengguna, ingin menggunakan tema edisi yang mana. Karena bisa saja mengakses edisi musafir dari komputer, atau juga mengakses edisi standar dari ponsel — itu adalah hak pengguna itu sendiri untuk memilih.

Sementara penggunaan subdomain dan subdirektori "m" dipilih karena penggunaannya yang cukup umum. Mungkin Facebook lebih memilih penggunaan subdomain "m", namun plurk menggunakan subdirektori "m". Dan saya memilih untuk menggunakan keduanya — dan memberikan hasil yang sama.

Untuk tema musafir ini sebenarnya bukan menggunakan mesin yang berbeda, masih menggunakan mesin yang sama dengan edisi standar. Saya memutuskan untuk menggunakan metode "theme switcher" — situs dan URL yang sama, namun bisa diakses dengan tema yang berbeda. Ketika pengunjung mengakses URL edisi musafir, maka peramban akan menyimpan cookie untuk menandai bahwa pengunjung tersebut akan mengakses tema musafir. Selama cookie ini aktif, maka mesin blog saya akan menggunakan tema musafir yang dipilih, bukan tema standar.

Terima kasih saya ucapkan kepada teman-teman yang telah membantu uji-coba blog edisi musafir ini: Jowie, Anggie, Andhika, dan teman-teman yang lainnya.

Selamat bermusafir!

Adham Somantrie.